Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara mudah Backup semua postingan di Blog terbaru

Cara mudah Backup semua postingan di Blog terbaru

PLANGKTONZ - Bagi kalian yang sudah mempunyai sebuah Blog dan lumayan ber umur, juga sudah mempunyai banyak artikel yang terindeks oleh google,kalian harus berhati hati terhadap data postingan kalian.Jika kalian berlangganan Hosting dari suatu web langganan hosting kalian, maka itu tidak perlu khawatir.Karena dari pihak penyedia hosting tersebut akan menyediakan fitur backup otomatis dari hosting berbayar yang kalian gunakan.

Namun jika kalian tidak menggunakan hosting dan kalian masih menggunakan domain blogspot sebagai domain gratis dari blogger sebagai penggunanya, kalian harus melakukan backup seluruh data postingan yang sudah kalian buat dan dipublikasikan ke blog milik kalian secara manual.Lalu kenapa kita harus membackup seluruh data postingan yang ada ? jawabanya simpel saja,yaitu hanya untuk berjaga jaga jika suatu saat blog kalian mengalami error atau bahkan terbanned sebagai cara untuk mengatasinya kalian harus membackup data dari postingan yang ada di blog,karena jika kalian tidak pernah melakukan backup pada blog kalian maka saat blog kalian terbanned maka seluruh data postingan di blog kalian akan hilang
Terus gimana caranya ?,karena postingan yang terpublish sudah lebih dari puluhan,bahkan postingan yang ada di blog lebih dari ratusan.Apakah harus membackup nya satu per satu ? Tidak, kalian hanya perlu mengikuti langkah langkah berikut untuk cara mudah backup semua postingan di blog.

1.Yang pertama harus kalian lakukan adalah membuka blogger milik kalian, jika kalian log out maka login kan dulu menggunakan alamat email yang kalian gunakan untuk membuat blog.

2.Setelah kalian berhasil login menggunakan alamat email yang terkait ke blog,selanjutnya kalian buka menu dashboard blogger kalian.

3.Di menu dashboard kalian carilah menu setting,jika sudah ditemukan maka klik saja untuk masuk ke halaman berikutnya.

4.Setelah kalian masuk di halaman setting,selanjutnya kalian cari Kelola blog tempatnya memang sudah banyak di ubah pada tampilan baru blogger.

5.Nah pada menu Kelola blog ini kalian akan di suguhkan dengan beberapa pilihan,maka kalian bisa klik cadangkan konten jika kalian ingin membackup seluruh data postingan kalian.jika proses pencadangan konten sudah selesai maka kalian bisa mendownload file nya dan kalian bisa mengimportnya ke blog kalian sewaktu waktu. 

Lalu bagaimana caranya mengimport file yang berisikan backup data postingan dari blog kalian ? 

Kalian bisa mengulangi cara 1-4 yaitu kalian harus login ke blogger,kemudian kalian harus masuk ke menu dashboard blogger dan pilih memu setting yang terdapat pada dashboard,selanjutnya kalian hanya perlu mencari menu setting dan kalian klik untuk masuk ke halaman berikutnya,di halaman berikutnya kalian harus scroll ke bawah untuk menemukan menu Kelola Blog,nah di menu kelola blog maka kalian bisa memilih Impor konten.dan kalian bisa mengimpor konten yang sudah kalian backup sebelumnya.
Kurang lebih begitulah cara mudah backup semua postingan di blog terbaru.

Posting Komentar untuk "Cara mudah Backup semua postingan di Blog terbaru"