Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara scan dokumen di printer HP menggunakan PC

 

Cara scan dokumen di printer HP menggunakan PC

Cara scan dokumen di printer HP menggunakan PC - Di artikel sebelumnya systemauni sudah membahas beberapa cara scan dokumen dengan menggunakan scanner + PC menggunakan aplikasi Adobe Photoshop untuk mendapatkan hasil yang sempurna,selain itu untuk melakukan scan dokumen penting untuk kalian yang tidak mau ribet kalian bisa menggunakan kamera smartphone kalian sebagai media scanner untuk melakukan scan berkas dokumen dan langsung mengubahnya menjadi file pdf yang siap di unggah.

Dokumen yang di scan biasanya akan di ubah menjadi sebuah file bisa doc atau pdf tergantung apa yang dibutuhkan.Untuk mengubah berkas dokumen menjadi file pun memerlukan kegiatan scanning yaitu memindai berkas dan menjadikanya sebuah file yang dapat di buka di PC maupun HP.Dengan printer HP ink tank 310/315/318/319 yang terhubung dengan pc kalian bisa melakulan scan berkas dokumen dengan meletakkan berkas dokumen di atas scanner dan kalian run progam di pc dengan memilih printer yang kompatibel untuk melakukan proses scanning.Jija kalian masih bingung berikut systemauni rangkumkan cara scan dokumen di printer HP ink tank.

Cara scan dokumen di printer HP menggunakan PC

Sebelum melakukan scan berkas kalian harus menghidupkan perangkat dan menghubungkan terlebih dahulu printer HP ink tank yang telah di rekomendasikan dengan komputer atau laptop yang kalian miliki.

Cara scan dokumen menjadi foto atau file pdf di windows berbeda setiap versinya,mari kita bahas satu per satu.

1.Letakkan berkas dokumen yang akan kalian scan di atas scanner tepatnya di bagian pojok kanan bawah,ingat sebelum melakukan scan alangkah baiknya kalian pastikan kaca scanner dan berkas dokumen yang akan kalian scan tidak ada noda atau kotoran agar hasil scan terlihat jelas.

2.Pada pc cari icon printer dan kalian klik sebanyak dua kali guna membuka printer HP.namun beberapa settingan windows berbeda untuk cara membukanya,simak berikut ini.

‌Windows 10 : di bagian Desktop PC

1.Klik mulai untuk memulai
2.Kemudian pilih semua aplikasi
3.Lalu pilih Printer HP
4.Dan yang terakhir pilih icon yang ada dengan nama Printer.

‌Windows 8,1

1.Kalian bisa mencari icon panah bawah yang berada di bagian pojok kiri bawah tampilan mulai kemudian kalian pilih nama printer yang kalian gunakan.

‌Windows 8

1.Untuk wimdows 8 ini kalian bisa melakukan klik bagian layar yang kosong pada tampilan mulai kemudian kaljan klik pilih semua aplikasi dan kalian pilih nama printer yang akan kalian gunakan.

‌Windows 7

1.Pada bagian desktop komputer kalian klik mulai kemudian kalian pilih semua program.

2.Pilih HP kemudian pilih folder printer dan selanjutnya kalian pilih icon yang bertuliskan nama printer yang kalian gunakan.

3.Pada printer pilih scan kemudian kalian bisa mulai klik untuk scan dokumen lalu pilih tipe scan jika sudah kalian bisa memulai proses scan dengan meng-klik tombol scan.


langkah langkah pada windows 7 juga bisa kalian terapkan pada windows Vista dan windows XP

Saat proses scan selesai kalian bisa menyimpan berkas hasil scan menjadi file pdf dengan memilih Save As PDF

Untuk menyimpan berkas hasil scan menjadi gambar atau foto kalian bisa memilih Save As JPEG

Jika kalian pengguna OS X atau Mac OS kalian bisa menggunakan cara berikut untuk melakukan scan menggunakan printer HP

1.Kalian cari file HP Easy scan yang terletak di folder Applications biasanya.Selajutnya kalian buka.

2.Setelah terbuka kalian bisa memilih jenis Scan yang kalkan inginkan selanjutnya kalian bisa klik scan untuk memulai proses scan dokumen dengan printer hp ink tank.

Adapun beberapa tips dari systemauni agar hasil scan berkas dokumen kalian terlihat lebih profesional dan tampak semua tulisan atau gambar yang di acan dari berkas aslinya dengan jelas.

Tips scan dokumen agar bagus

1.Sebelum melakukan scan dokumen alangkah baiknya jika kalian membersihkan terlebih dahulu kaca scanner dan berkas dokumen yang akan kalian scan.Pastikan tidak ada debu atau kotoran yang akan mengganggu proses scanning.

2.Letakkan berkas dokumen yang akan kalian acan tepat di ataa kaca scannee yang sudah di bersihkan dan terhindar dari debu dan kotoran yang menempel.

3.Edit hasil scan dokumen menggunakan software pada pc atau aplikasi editor pada smartphone untuk memperjelas tulisan atau warna yang ada pada hasil scan.Selain itu kalian juga bisa memotong atau melakukan crop pada tepi hasil scan untuk hasil yang lebih rapi lagi.

4.Jika file pdf hasil scan mempunyai ukuran yang cukup besar untuk di unggah sebagai persyaratan kalian bisa melakukan kompres berkas untuk mengecilkan ukuran file pdf yang terlalu besar.Disarankan untuk menggunakan softwarr atau aplikasi yang versi pro bukan gratis untuk menghasilkan hasil kompres file pdf yang baik.

Kesimpulan

Dengan printer HP ink tank 310/315/318/319 yang sudah kami berikan artikelnya di atas kalian bisa melakukan scan berkas dengan sangat mudah dengan menghubungkan printer HP ink tank dengan PC atau laptop.Untuk.langkah langkahnya kalian bisa baca di atas,adapun beberapa tips dari systemauni untuk mendapatkan hasil scan yang bagus dan mempunyai ukuran file pdf yanh kecil saat di simpan.Sekian artikel tentang Cara scan dokumen di printer HP menggunakan PC.

Posting Komentar untuk "Cara scan dokumen di printer HP menggunakan PC"